Pada hari sabtu pagi yang cerah, Mawlana dan rombongan menghadiri acara ulang tahun BKMT yang diadakan di Stadion Utama Senayan. Sekitar 120.000 orang menghadiri acara yang digagas oleh Dr. Tuti Alawiyah itu. Di samping perwakilan BKMT dari seluruh Indonesia, acara tersebut juga dihadiri oleh beberapa undangan, ulama dari luar negri, di antaranya: Syekh Abdurrazak al-Halabi (Suriah), Syekh Bakar al-Samarai (Baghdad, Irak), dan Syekh Mohammed al-Qabbani (Suriah). Selain itu, para perwakilan lintas agama, seperti Kristen, Hindu, Buddha dan Yahudi ikut menghadiri acara tersebut.
Dalam sambutannya, Ibu Tuti Alawiyah mengatakan bahwa kembali kepada ajaran Islam akan membantu bangsa ini dari kehancuran yang lebih parah. Dan dengan majelis yang mulia tersebut, yang dihadiri oleh Imam Masjidil Aqsha, Imam Masjid Umawiyah, dan kehadiran Syekh Hisyam Kabbani QS diharapkan acara ini akan mendatangkan keberkahan dan kedamaian bagi umat Muslim di Indonesia.Acara yang dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an oleh Quadravox dimeriahkan dengan beberapa atraksi yang ditampilkan, termasuk marching band yang melantunkan syair-syair qasidah dan juga pembacaan Qasidah al-Burdah.
No comments:
Post a Comment